Selamat Pagi,
Mungkin bagi kalian pengguna aplikasi chating, sudah tidak asing dengan yang namanya whatsapp. namun apakah kalian sudah tahu aplikasi chat Telegram? mungkin sebagian orang pernah mendengarnya dan juga pernah memasangnya. namun karena nggak ada yang di ajak ngobrol lewat aplikasi telegram alhasil aplikasinya di copot, alasanya simpel "Gak Ada Yang Pakai", "paling fiturnya masih banyakan whatsapp dari pada telegram". Namun di artikel "Telegram vs Whatsapp. Siapakah yang Unggul?" Kami akan membandingkan fitur dan performa dari kedua aplikasi ini. Sebelum kita membandingkan kita akan mengupas sedikit tentang kedua aplikasi ini.
Siapakah yang Duluan?
Oke mungkin kalian sudah menebak siapa yang duluan rilis. Ya benar jawabanya "Whatsapp". aplikasi whatsapp didirikan pada tahun 2009 oleh Brian Acton dan Jan Koum dan baru dirilis pada tahun 2010. Awalmulanya aplikasi ini hanya untuk Iphone namun lambat laun maka aplikasi ini juga mensupport windows phone, blackberry dan android.
disisi lain "Telegram" baru dirilis pada Agustus 2013 dan mereka mengklaim bahwa mereka memiliki 100 juta pengguna aktif bulanan dan mengirimkan 15 miliar pesan per hari. Lalu apa saja isi pesan tersebut?. Aplikasi ini sangat mirip dengan whatsapp. dan memiliki nama yang mirip dengan "Instagram". Namun Telegram dan Instagram bukanlah satu perusahaan. dimana Instagram merupakan produk milik Facebook.
Siapakah Yang Paling Unggul?
Setelah kita mengetahui aplikasi manakah yang lebih dulu dirilis. Langsung saja saya akan membandingkan antar kedua aplikasi ini. Langsung simak fitur kedua aplikasi dibawah ini.
1. Chatting
Kedua Aplikasi ini baik Telegram maupun Whatsapp. memiliki fitur chat yang sama dimana pesan kita terenkripsi. Jadi aman dari pembajakan pihak ketiga. maksutnya pihak ketiga disini bukan teman kalian yang pinjam HP langsung ngebajak chat kalian ya. Namun ada sedikit perbedaan dimana kita dapat mengirim stiker ketika kita menggunakan Telegram secara gratis dan tanpa dipungut biaya apapun. bahkan kalian juga bisa membuat stiker kalian sendiri dengan muka kalian tentunya. Tapi Jika kalian ingin menggunakan stiker ketika chating di whatsapp kalian juga dapat menggunakanya namun butuh aplikasi pihak ketiga.
Baik Aplikasi Whatsapp dan Telegram dapat mengirim file, baik berupa gambar, video, maupun dokumen yang langsung diunggah ke pesan tersebut. Jadi dalam hal Chatting lebih unggul Telegram. Karena Fitur Stiker tadi. Jadi Skor Sementara 1-0.
2. Broadcast Message
Kedua Aplikasi ini juga punya fitur Broadcast Message layaknya BBM. Dan fitur ini ditambahkan oleh pihak Whatsapp ke aplikasinya. Tapi, Perbedaanya kita dapat menemukan chat broadcast tersebut seperti grup chat ketika kita yang melihatnya. Dan yang dilihat orang lain berdeba. mereka melihatnya seperti pesan pribadi. jika kalian tidak percaya bisa kalian buktikan sendiri. atau kalian belum pernah menggunakan fitur ini ? atau kalian jengkel dengan Broadcast messege?.
Disisi Lain Telegram tidak memiliki fitur Broadcast Message. Mungkin pihaknya mempunyai fitur yang telah menggantikan fitur ini. Jadi Dalam hal broadcast message Whatsapp yang menang. Skor sementara 1-1.
3. Channel Chat
Mungkin kalian pengguna whatsapp mungkin tidak begitu familiar dengan fitur ini. karena memang fitur ini hanya dapat kalian temui di Telegram. Fitur ini sama halnya dengan Chat biasa, Tapi hal yang membedakan yaitu kita tidak bisa membalas pesan tersebut atau biasa saya sebut Chat satu arah. jadi untuk fitur ini Telegram unggul. Skor sementara 2-1.
4. Grup Chat
Masing-masing aplikasi ini juga memiliki fitur yang sama dimana kita dapat melakukan chat dengan lebig dari 1 orang. Kedua Aplikasi ini juga menyediakan link invitation untuk teman kalian join ke grup chat kalian. tapi ada perbedaan sedikit disini. Disisi Whatsapp kita dapat merubah link invitation Grup tersebut dan sangat sulit untuk dihafalkan. Begitu juga Telegram juga memiliki link invitation untuk join ke Grub Chat. Tapi link yang disediakan sedikit berbeda tergantung Tipe Grub Telegram ini. Untuk kapasitas anggota grub whatsapp kalah jauh. karena Telegram memiliki kapasitas 20.000 anggota grup. whatsapp hanya dapat menampung anggota grup tidak sampai 1.000 anggota. Untuk itu Skor Sementara 4-2.
5. Bookmark dan Chat With Yourself
Kedua fitur tersebut masing masing dimiliki oleh kedua aplikasi ini. namun tidak kita sadari. Pertama Fitur Bookmark atau penanda. Fitur ini terdapat pada Whatsapp untuk menandai pesan yang kalian anggap penting. DItelegram tidak ada fitur ini, Namun kita bisa menggunakan fitur Chat With Yourself untuk memforward pesan penting ke diri kita sendiri. Jadi Untuk Fitur Kali ini Tidak ada yang menang. Dan Skor Sementara masih 4-2.
6. Snapchat
Fitur snapchat ini hanya terdapat di Whatsapp. Fitur ini hampir sama seperti InstaStory di Instagram. Namun Bedanya kita hanya bis amnegirimnya ke kontak kita saja. Untuk Fitur Ini Whatsapp Unggul. Skor Sementara 4-3.
7. Video Call
Fitur Video Call adalah fitur dimana kita dapat saling mengobrol dan bertatap muka secara langsung dengan lawan bicara kita. Fitur ini Bisa kita temui di Whatsapp dan bisa digunakan di Gawai yang memiliki kamera. khususnya kamera depan. Sayangnya Fitur ini tidak dimiliki oleh Telegram. Untuk itu skor imbang 4-4.
8. Bot (Robot Chat)
Fitur yang satu ini merupakan fitur yang hanya ditemukan di Telegram. dimana fitur ini dijalankan dengan perintah khusus yang memiliki server layaknya server yang lain. Fitur ini sangat unik dimana kita dapat memutar lagu langsung lewat Telegram, chat dengan Bot (bagi yang jomblo), Membantu mengatur Grup, Game dan masih banyak lagi. jadi skor sementara 5-4.
9. Merubah Tema
Fitur yang satu ini mungkin banyak dicari oleh kalian pemakai aplikasi Whatsapp. Dimana kalian bela belain Download Whatsapp Unofficial yang sudah dimodifikasi agar dapat mengganti tema warna title bar agar tidak hijau lagi. Hal ini sangat tidak aman bagi privasi kalian. Tapi beda dengan Telegram yang sudah memberikan fitur ini dari officialnya untuk mengganti tema sesuai selera pengguna. Jadi untuk kali ini Telegram unggul, skor sementara 6-4.
10. Data dan Penyimpanan
Untuk yang satu ini whatsapp tertinggal jauh, dimana Telegram sudah menggunakan teknologi cloud untuk mengirim pesan ataupun file sebesar apapun. History chat kita di Telegram akan tersimpan dicloud kita dan ketika kita beli hp baru maka kita tinggal login dan history chat kita tidak akan ada yang hilang sama sekali. Berbeda halnya dengan Whatsapp yang membackup datanya ke Google Drive. itupun hanya bisa dilakukan ketika terkoneksi denga Wi-fi. Jadi dalam hal ini Telegram masih unggul dengan skor 7-4.
11. Multi Platform
Untuk yang fitur yang satu ini Telegram maupun Whatsapp dapat dijalankan di Android, Iphone, Windows Phone, Macintos dan Web. Namun apakah kalian tahu bahwa Whatsapp tidak memiliki aplikasi resmi untuk dapat dijalankan di GNU Linux berbeda dengan Telegram. Jadi Skor bagi Telegram menjadi 8-4.
12. Performa
Untuk performa whatsapp sangat jauh daripada Telegram yang terbilang sangat ringan tanpa delay dan notifikasi nya tidak pernah telat seperti Whatsapp. Bagi kalian yang memiliki Gawai yang memiliki spesifikasi yang tidak begitu mumpuni sangat cocok menggunakan Telegram, karena tidak memakan banyak RAM dan juga Storage kalian. Jagi Skor Bagi Telegram 9-5.
13. Pengguna Aplikasi
Untuk yang ini Telegram Jauh daripada Whatsapp yang memiliki pengguna sejuta umat yang menggunakannya diseluruh dunia. Oleh sebab itu Telegram sangat Kalah jauh ketenaranya dari pada Whatsapp. Skor Bagi Whatsapp 9-6.
Jadi Untuk siapa yang unggul bisa kita lihat telegram menang dalam segi fitur dan tampilanya. untuk hal video call masih unggul Whatsapp. Untuk skor akhir kita dapat yaitu
9-6 dengan kemenangan Telegram. Bagi Kalian yang ingin mencoba Telegram bisa di download dibawah ini.
Demikian Artikel "Telegram vs Whatsapp. Siapakah yang Unggul?" semoga dapat menambah wawasan kalian. Dan apabila kalian suka dengan artikel ini bisa Share ke teman-teman kalian. Bagi kalian yang punya pendapat lain atau punya saran dan tanggapan bisa berkomentar dibawah. Salam Araka ID.